Rencana Kerja Kopontren Abulyatama

Bidang Kelembagaan Organisasi

1. Kepengurusan

  • Mengupayakan tugas dan kerja pengurus semaksimal mungkin demi kemajuan koperasi.
  • Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan pengurus melalui pendidikan dan atau study banding.
  • Mengadakan bimbingan dan petunjuk pelaksanaan kerja dibidang usaha kepada manajer
  • Mengadakan pengawasan terhadap hasil kerja manajer dan karyawannya.

2. Administrasi

  • Mengadakan penataan administrasi pembukuan anggota dan keuangan.
  • Penyediaan sarana administrasi untuk meningkatkan pelayanan kepada anggota.

3. Marketing (Keanggotaan)

  • Menambah Anggota
  • Meningkatkan pengetahuan anggota
  • Meningkatkan kedisiplinan anggota atas kewajibannya
  • Memberikan pelayanan kepada anggota sebaik-baiknya
  • Menyediakan layanan informasi Kopontren Abulayama berbasis website melalui www.koperasiabulyatama.co.id

4. Business Development

  • Memasarkan produk-produk Kopontren Abulyatama seperti keripik kentang Deen Potato, Susu Kurma, Air Mineral dan lain-lain
  • Mencari peluang dan menciptakan usaha baru baik produk barang maupun jasa.
  • Merumuskan sistem kemitraan yang menguntungkan bagi Kopontren, anggota dan masyarakat sekitar Pondok Pesantren Abulyatama Garut.
  • Mengadakan pelatihan kewirausahaan.

Bidang Usaha

Kopontren Abulyatama memiliki beberapa usaha, dimana usaha-usaha tersebut telah berjalan sebelumnya dibawah pengelolaan Pondok Pesantren Abulyatama Garut diantaranya seperti Keripik Kentang Deen Potato, Air Mineral EOA Water dan Susu Kurma.

Untuk meningkatkan jangkauan pemasaran dan pengembangan usaha (scale up), maka usaha-usaha tersebut dikelola oleh Kopontren Abulyatama sebagai bagian dari unit usaha Pondok Pesantren Abulyatama Garut. Kopontren Abulyatama memiliki kegiatan usaha utama yang masuk dalam kategori industri pengeringan buah-buahan dan sayuran serta kegiatan usaha pendukung yang masuk kategori industri minuman ringan.

1. Keripik Kentang Deen Potato

Keripik Kentang Deen Potato ini saat ini sedang diikutkan dalam program One Pesantren One Product (OPOP). Keripik kentang Deen Potato dibuat dengan 6 varian rasa berbeda yang disesuaikan dengan rasa yang disukai oleh masyarakat sebagai berikut :

  1. Rasa Keju
  2. Rasa Pedas
  3. Rasa Telur Asin
  4. Rasa Rumput Laut
  5. Rasa Madu
  6. Rasa Garlic Butter

Variasi rasa Keripik Deen Potato yang beraneka ragam, bahan baku keripik kentang yang fresh dengan kualitas terjamin dan dikemas dengan kemasan yang menarik sehingga cocok dijadikan sebagai oleh-oleh khas untuk pengunjung yang datang ke Pesantren Abulyatama Garut .

Variasi rasa ini menjadikan Keripik Kentang Deen Potato produk yang mudah diterima semua kalangan masyarakat, khususnya di wilayah sekitar Pondok Pesantren Abulyatama Garut. Produk ini juga sudah dijual ke berbagai kota di Indonesia.

Lokasi yang digunakan untuk tempat produksi berbeda dengan tempat penjualan. Tempat produksi Keripik Kentang Deen Potato terletak di lokasi yang dekat dengan perkebunan kentang, sehingga menjadikan kentang sebagai bahan baku utama pembuatan keripik ini mudah didapat, kondisi kentang yang fresh dan kualitas kentang yang digunakan terjamin.

Adapun lokasi penjualan Keripik Kentang Deen Potato berlokasi di Unit Usaha yang dimiliki oleh Pondok Pesantren Abulyatama Garut, yang berada di sekitar pesantren. Penjualan Keripik Kentang Deen Potato ini juga dilakukan dengan sistem reseller dan marketplace seperti Tokopedia.

Target pelanggan Keripik Kentang Deen Potato ini adalah untuk semua usia, khususnya untuk anak-anak dan dewasa, serta dijadikan sebagai oleh-oleh untuk pengunjung yang datang ke Pesantren Abulyatama Garut.

Ketersediaan bahan baku dengan kualitas yang baik serta besarnya pasar keripik, khususnya di Kabupaten Garut menjadikan bisnis Keripik Kentang Deen Potato ini sangat menjanjikan, serta bisa dikembangkan (scale up) menjadi lebih besar lagi, baik dari sisi produksi maupun penjualannya.

2. Air Mineral EOA Water

Pondok Pesantren Abulyatama Garut menjadi Distributor air mineral EOA Water untuk wilayah Kabupaten Garut. EOA Water dipilih sebagai salah satu produk untuk usaha dikarenakan bisnis air minum memiliki peluang usaha yang potensial dan berkelanjutan karena produk air minum itu sendiri merupakan kebutuhan pokok yang sangat dibutuhkan oleh manusia, selain itu juga karena modal produksi EOA Water ini berbasis wakaf dan keuntungannya akan Kembali digunakan untuk kepentingan ummat sebagai wakaf produktif oleh produsen air mineral EOA Water tersebut.

Produk air mineral EOA Water terdiri dari kemasan Botol 600 ml dan Gelas (Cup) 210 ml. Penjualan air mineral EOA Water melalui sistem reseller dan penjualan langsung kepada konsumen.

3. Susu Kurma Santri

Susu Kurma (Sukur) Santri merupakan salah satu produk usaha dari Pondok Pesantren Abulyatama Garut yang merupakan produk dari olahan susu murni dengan sari kurma.

Susu kurma ini dijual dan dipasarkan dilingkungan Pondok Pesantren Abulyatama Garut, baik di Kantin Pondok Pesantren Abulyatama maupun di warung-warung milik warga. Selain usaha yang telah berjalan, kedepan Kopontren Abulyatama akan membuka usaha baru baik berupa produk barang maupun jasa antara lain:

– Snack Box/Catering

– Perikanan

– Jasa Sewa Sound System

– Tour & Travel

– Mini Market

– Pembiayaan Modal Usaha, Barang, Pendidikan, dan lain-lain

Permodalan

Untuk permodalan Kopontren Abulyatama terdiri dari:

1. Menghimpun Modal dari anggota

  • Simpanan Pokok (Rp.100,000)
  • Simpanan Wajib (Rp.25,000)
  • Simpanan Sukarela

2. Modal Pinjaman, bisa berasal dari;

  • Anggota
  • Koperasi lain
  • Bank dan Lembaga keuangan lainnya

3. Modal Penyertaan, bisa berasal dari:

  • Anggota
  • Masyarakat
  • Pemerintah
  • Hibah

Dalam rangka mencapai target tahunan Kopontren Abulyatama, maka untuk tahun awal pendirian Kopontren menargetkan dapat merekrut anggota sebanyak 100 orang.

Demikian Profil Koperasi Konsumen Pondok Pesantren Abulyatama ini dibuat, semoga dapat memberikan informasi yang cukup dan dapat bermanfaat.